Media Center STAI- KKN Sepinggan Raya menunjukkan kepedulian terhadap pendidikan dan pengembangan generasi muda dengan menjalankan program kerja “TEBAL-TEBAL” (Tebar Al-Qur’an dan Tebar Literasi). Program ini merupakan wujud nyata dari komitmen Kelompok KKN Sepinggan Raya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan mencerdaskan generasi muda. “Karena pemuda hari ini adalah pemimpin hari esok,” tegas Syahdan, Ketua Kelompok KKN Sepinggan Raya.
Kelompok KKN Sepinggan Raya menyalurkan sebanyak 20 buah Al-Qur’an ke TPA Al-Mudatsir sebagai bagian dari program TEBAL-TEBAL. Sebelumnya, tim KKN Sepinggan Raya telah menerima donasi sebanyak 50 buah Al-Qur’an dari pihak yang peduli terhadap pendidikan agama. “Insya Allah, sisa Al-Qur’an akan kami sebar lagi di kesempatan berikutnya,” ujar Syahdan. Jumat (18/10/24)

Program TEBAL-TEBAL tidak hanya menitikberatkan pada penyaluran Al-Qur’an, tetapi juga meliputi penebaran literasi. Kelompok KKN Sepinggan Raya berencana menyalurkan buku-buku literasi ke perpustakaan sekolah dan masyarakat sekitar. “Kami ingin menumbuhkan minat baca di kalangan generasi muda agar mereka dapat mengakses ilmu pengetahuan dan mengembangkan potensi diri,” jelas Syahdan.
Kelompok KKN Sepinggan Raya mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam program TEBAL-TEBAL dengan menyerahkan donasi Al-Qur’an atau buku literasi. “Mari kita bersama-sama mencerdaskan generasi muda untuk masa depan yang lebih baik,” ajak Syahdan.//abd